WOW! Hyundai Ioniq 5 Dapat Rekor MURI, Keunggulannya Bukan Maen!

Hyundai Ioniq 5 merupakan seri Hyundai tersukses yang menguasai pasar Eropa sekaligus beberapa pasar Asia lain melalui GIIAS 2024. --

Karena tenaga besar yang dihasilkan, baterai dan motor elektrik pastinya lebih panas dari Hyundai Ioniq 5 biasa. 

Setelah serangkaian pengetesan, maka baterai dan motor elektrik memiliki radiator terpisah untuk menjaga suhunya.

Untuk distribusi tenaga optimal, engineer dari Hyundai menggunakan sistem Electronic Limited Slip Differential (E-LSD) dengan 11 level agar ban bisa mendapatkan grip optimal, hal yang dipelajari Hyundai dari balap rally.

Pada interior, dibuat lebih sporty dengan bucket seat serta laburan warna hitam. Uniknya, Hyundai Ioniq 5 N terlihat memiliki tachometer dan paddle shift. Kok bisa? Padahal ini kan mobil elektrik.

Karena, Hyundai ingin mobil ini tidak membosankan dan memberikan adrenalin bagi pengemudinya dengan fitur N e-shift dan N Active Sound +. 

Intinya, Sistem N e-shift akan memberikan sensasi transmisi DCT yang mengatur kurva torsi seperti transmisi 8 percepatan, yang bahkan bisa memberikan hentakan.

Sementara itu, N Active Sound + akan memberikan suara seperti mobil pembakaran internal melalui 10 speaker pada kabin. Tentunya jika tidak diinginkan, kedua mode tersebut bisa dimatikan.

Dengan performa yang ditawarkan, Hyundai Ioniq 5N dibanderol dengan harga skeeter Rp1,3 miliar dan belum termasuk pajak. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan