Bukan Saat Hujan, Ternyata Ini Waktu yang Tepat Menyalahkan Lampu Hazard

Menyalakan lampu hazard saat hujan lebat ternyata tidak tepat tapi sudah menjadi lumrah, ini waktu yang tepat menyalah lampu hazard.--

Menurut laporan dari Antara, menyalakan lampu hazard dalam cuaca buruk bisa menyebabkan kebingungan bagi kendaraan di belakang.

Pengemudi di belakang bisa salah menduga bahwa kendaraan di depannya akan berbelok, baik ke kiri maupun ke kanan. Jika pengemudi di belakang tidak waspada, hal ini bisa memicu kecelakaan.

BACA JUGA:Alasan Mengapa Honda Brio Selalu Masuk Jajaran Atas dalam Daftar Mobil Terlaris Di Indonesia Setiap Tahunnya!

BACA JUGA:Update Harga Honda Brio September 2024: Mobil Irit dengan Performa Tangguh!

Sebagai alternatif yang lebih aman saat kondisi cuaca buruk, pengemudi disarankan untuk menyalakan lampu utama.

Hal ini akan membantu pengendara lain, baik dari arah berlawanan maupun dari belakang, untuk mengetahui posisi kendaraan Anda.

Selain itu, menurut laman Auto2000, lampu hazard juga kerap digunakan saat iring-iringan kendaraan.

Padahal, menyalakan lampu hazard saat rombongan berjalan beriringan sebenarnya tidak diperlukan. Pengemudi cukup menjaga jarak aman dan kecepatan agar tidak terpisah dari rombongan.

BACA JUGA:Ini Cara Mengemudi Mobil Matic yang Benar di Jalan Sempit Untuk Pemula, Dijamin Langsung Bisa!

BACA JUGA:Jok Mobil Ketumpahan Minuman oleh pacar anda? Jangan Panik, Ini Solusi Efektif, Cara Membersihkannya yang Aman

Penggunaan lampu hazard yang tidak tepat, terutama dalam iring-iringan, dapat menyebabkan kebingungan bagi pengendara lain, terutama bagi mereka yang tidak lagi berada dalam barisan rombongan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan