Polres OKI Ajak Warga Manfaatkan Peluang Pendaftaran Bakomsus 2025

Polres OKI Ajak Warga Manfaatkan Peluang Pendaftaran Bakomsus 2025.--

- Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa,

- Setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan UUD 1945,

- Berusia paling rendah 18 tahun saat dilantik,

- Sehat jasmani dan rohani,

- Tidak pernah dipidana karena melakukan kejahatan.

BACA JUGA:Pj Bupati Puji Keberhasilan Kejari OKI dalam Upaya Menyelamatkan Aset Daerah

BACA JUGA:Mantan Kades Kijang Ulu Dilaporkan ke Kejari OKI Terkait Penggelapan Aset Desa

Selain persyaratan umum, terdapat persyaratan khusus sesuai bidang keahlian, seperti IPK minimal 2,70 untuk lulusan perguruan tinggi dengan prodi terakreditasi.

Untuk syarat tinggi badan, peserta wanita harus memiliki tinggi antara 155–157 cm, sedangkan pria 160–163 cm.

AKP Dwi Ruddin, Kasubbagdalpers SDM Polres OKI, menambahkan bahwa program Bakomsus ini bukan sekadar rekrutmen, tetapi juga langkah strategis untuk membangun masyarakat yang lebih mandiri, sehat, dan sejahtera.

"Pendaftaran Bakomsus akan dimulai pada 11 hingga 17 November 2024, dan kami dari Polres OKI sudah menyosialisasikan program ini ke sekolah-sekolah," jelasnya.

Program ini merupakan kesempatan emas bagi putra-putri daerah untuk mengabdi kepada bangsa dan menjadi bagian dari institusi kepolisian.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan