Harga Yamaha N-Max 155 Versi Standar Naik Rp1,2 Juta, Apakah Motor Ini Masih Menjadi Pilihan Terbaik?
Harga Yamaha N-Max 155 Versi Standar Naik--
Motor ini memiliki panjang 1.935 mm, lebar 740 mm, dan tinggi 1.160 mm, dengan sumbu rodanya berjarak 1.340 mm dan jarak terendah ke tanahnya 124 mm. Desain kursi yang lebih lebar juga membuat posisi berkendara lebih nyaman.
Spesifikasi Yamaha N-Max 155 versi standar
BACA JUGA:Kenali Yamaha Fino 125: Kombinasi Desain Klasik dan Teknologi Modern untuk Generasi Muda!
BACA JUGA:Harga Resmi Yamaha Fino 125, Skutik Retro Stylish Solusi Ekonomis untuk Gaya Berkendara Anda!
Untuk spesifikasinya motor ini memiliki mesin 155 cc tetap efisien bahan bakar dengan menghasilkan tenaga serta torsi maksimum di setiap putaran mesin.
Tenaga yang dihasilkan sebesar 11,3 kW/8.000 rpm dengan torsi 13,9 Nm/6.500 rpm. Hadirnya beberapa fitur tambahan membuat NMax tipe ABS lebih berat 2 kilogram dari tipe standar yang bobotnya 130 kilogram.
Untuk menghasilkan performa yang kian bertenaga, NMax mendapat desain baru di bagian air cleaner box yang besar. Selain itu, desain kepala silinder baru dengan katup intake yang besar untuk pasokan bahan bakar yang lebih lancar.
Yamaha mengklaim NMax 2020 ini lebih irit dalam konsumsi bahan bakar. Pasalnya, skutik ini sudah dilengkapi dengan Stop & Start System (SSS) yang berfungsi untuk menjaga konsumsi bahan bakar agar tetap efisien pada saat motor sedang berhenti. Fitur Smart Motor Generator (SMG) turut membuat suara motor lebih halus saat dinyalakan.
BACA JUGA:Yamaha Grand Filano: Skutik Bergaya Eropa dengan Cicilan Mulai Rp 1,2 Jutaan!
BACA JUGA:Harga Infinix Hot 30i Semakin Terjangkau di November, Dapatkan Performa Gahar Sekarang!
Untuk desainya NMax 155 juga dirancang dengan desain rangka baru yang berkontribusi meningkatkan kualitas dan kenyamanan berkendara. Salah satu ubahan yang mendukung kenyamanan yaitu optimalisasi fungsi suspensi depan dan belakang.
Suspensi belakang memakai jenis sub-tank yang mendukung performa berkendara yang lebih nyaman dan stabil di berbagai kondisi jalan. Sasis yang didesain rigid menghasilkan kenyamanan berkendara dan kemampuan manuver lebih baik.
Posisi berkendara sama seperti generasi sebelumnya yang nyaman dengan ruang kaki yang luas. Desain ini membuat posisi berkendara lebih rileks untuk jarak dekat atau jarak jauh. Konsep desainnya mewarisi DNA MAX Series yang memberikan kesan premium khas skutik Eropa dan nyaman bagi penggunanya.
Untuk harganya Yamaha N-Max 155 Versi Standar kini naik sebesar Rp1,2 juta, menjadi Rp31,2 juta OTR Jakarta.
BACA JUGA:Yamaha MT-07 Tampang Makin Sangar dengan Mesin Crossplane dan Sistem Ride-by-Wire!