Kodim 0402/OKI-OI Lanjutkan Program Dapur Masuk Sekolah di SDN 07 Munggu
Kodim 0402/OKI-OI Lanjutkan Program Dapur Masuk Sekolah.--
“Dapur Masuk Sekolah adalah bagian dari program Pangdam dalam rangka menyambut program dari Presiden. Harapannya, dengan asupan gizi yang baik, anak-anak dapat tumbuh cerdas dan sehat,” jelasnya.
Kepala Sekolah SDN 07 Munggu, Fikri SPd MSi, menyampaikan rasa terima kasih atas terpilihnya sekolah mereka sebagai salah satu penerima program Dapur Masuk Sekolah.
BACA JUGA:Dua Pemuda dengan Senpira Ditangkap Intel Kodim OKI, Dicurigai Pelaku Begal
BACA JUGA:Sambut HUT TNI ke-79, Kodim 0402/OKI Bangun Rumah Warga Tidak Layak Huni
“Kegiatan ini memberikan dampak positif terhadap kesehatan dan gizi anak-anak kami. Semoga ini menjadi motivasi untuk meningkatkan mutu pendidikan di sekolah kami,” ujar Fikri.
Selain Komandan Kodim, hadir pula dalam kegiatan tersebut Pasi Ter Kodim 0402/OKI Kapten Inf Indro Saswanto, Danramil 402-05/Muara Kuang Kapten Inf Aswin, Kapolsek Muara Kuang Iptu Rangga, Danunit Intel Dim 0402/OKI Letda Kav Adam, Camat Muara Kuang M Alfian SSos, serta ibu-ibu Pengurus Persit Kodim 0402/OKI.
Juga turut hadir Kepala Desa Munggu M Langga, tokoh agama, tokoh adat, dan tokoh masyarakat setempat.