Honda Civic Turbo, Sedan Premium dengan Fitur Modern dan Keamanan Terdepan

Honda Civic Turbo, mobil sporty dengan performa canggih tahun ini--
OKI NEWS - Honda Civic Turbo, mobil sporty dengan performa canggih
Honda Civic Turbo di Indonesia, pertama kali hadir di pasar otomotif Tanah Air pada tahun 2016.
Saat pertama kali diluncurkan, Honda Civic Turbo langsung menarik perhatian banyak calon pembeli. Tidak sedikit yang memutuskan untuk menabung demi mendapatkan unit bekasnya.
Sedan Honda Civic Turbo ini masuk ke dalam kategori mobil premium dengan berbagai fitur unggulan.
BACA JUGA:Mengenal Spesifikasi Tangguh Honda Civic Genio, Mobil dengan Performa Unggul pada Masanya
BACA JUGA:Honda Civic Type R FL5, Mobil Sport Murah dengan Mesin Tangguh dan Desain Mewah
Honda Civic Turbo mengusung mesin turbo yang dipadukan dengan transmisi CVT terbaru, wheelbase hingga fitur modern lainnya.
Mobil ini juga dilengkapi dengan lampu LED, kamera lipat otomatis, serta head unit canggih.
Selain itu, ada pula fitur seperti cruise control, setir tilt & teleskopik, paddle shift, hill start assist, vehicle stability assist, hingga immobilizer yang semakin menambah kenyamanan berkendara.
Sebagai generasi terbaru dari Honda Civic, mobil ini juga membawa peningkatan signifikan dalam hal keamanan. Honda Civic Turbo telah mendapatkan peringkat lima bintang dalam uji tabrak NCAP dan IIHS Top Safety Pick+.
BACA JUGA:Harga Terbaru Civic Genio Sedan Menggoda: Spesifikasi Mobil Retro Keren untuk Tahun Baru
BACA JUGA:GOKIL! Honda Civic Type R FL5 Usung Performa Sadis, Speknya Jangan Ditanya!
Fitur keamanannya pun sangat lengkap, termasuk Honda Sensing yang mencakup Collision Mitigation Braking System, Lane Keeping Assist, serta Road Departure Warning.
Sayangnya, fitur adaptive cruise control dengan low speed follow tidak disertakan di Indonesia. Hal ini mungkin dilakukan agar harga mobil tetap kompetitif.