ABK Kapal Motor di OKI Tersengat Listrik dan Jatuh ke Sungai Ditemukan 3 Km dari Titik Kejadian

Korban tenggelam di Sungai Komering setelah tersengat listrik akhirnya ditemukan tim SAR sekitar 3 km dari lokasi kejadian.--

OKI NEWS - Korban tenggelam di Sungai Komering setelah tersengat listrik akhirnya ditemukan tim SAR sekitar 3 km dari lokasi kejadian.

Ruslan (37) ditemukan oleh tim SAR gabungan pada Minggu, 16 Maret 2025, sekitar pukul 18.00 WIB. Ia tenggelam di sekitar Jembatan Desa Muara Batun, Kecamatan Jejawi, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI).

"Korban yang merupakan anak buah kapal (ABK) jukung atau kapal motor air yang tenggelam kemarin siang, berhasil ditemukan hari ini," ujar Kepala Kantor SAR Palembang, Raymond Konstantin, SE, yang bertindak sebagai SAR Mission Coordinator (SMC).

Menurut Raymond, pencarian dilakukan selama dua hari. Tim SAR mulai bergerak sejak pagi dan akhirnya menemukan korban menjelang malam.

BACA JUGA:Viral di Medsos! Warga Desa Lingkis OKI Kesetrum di Jembatan dan Tercebur ke Sungai

BACA JUGA:Banjir di OKI Mulai Surut, Warga Diminta Tetap Waspada

"Korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, mengapung di pinggir sungai sekitar 3 km ke arah utara dari lokasi awal kejadian," jelasnya.

Setelah ditemukan, korban segera dievakuasi dan dibawa ke rumah duka di Desa Lingkis, Kecamatan Jejawi, untuk proses pemakaman.

Selama pencarian, tim SAR gabungan yang terdiri dari Basarnas Palembang, TNI/Polri, BPBD OKI, Sriwijaya Diving Club, serta warga sekitar, dibagi menjadi dua tim atau Search and Rescue Unit (SRU).

"SRU 1 menyisir aliran sungai menggunakan perahu karet, sementara SRU 2 melakukan penyelaman serta menyebarkan informasi kepada warga di sepanjang sungai," tambah Raymond.

BACA JUGA:Bupati OKI Serahkan Bantuan Alsintan, Dorong Petani Lebih Mandiri

BACA JUGA:Kecelakaan Tunggal di Jalintim OKI, Truk Masuk Rawa, Sopir Meninggal di TKP

Dengan ditemukannya korban, operasi SAR resmi ditutup, dan semua tim yang terlibat dikembalikan ke satuan masing-masing.

Sebelumnya, Ruslan, warga Desa Lingkis, Kecamatan Jejawi, tersengat listrik dan terjatuh ke Sungai Komering pada Sabtu, 15 Maret 2025, sekitar pukul 14.11 WIB. Ia merupakan ABK kapal motor air yang saat itu sedang melintas di bawah Jembatan Muara Batun.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan