Mengusung Desain Aerodinamis dan Performa Powerful, New Yamaha R25 Jadi Andalan Baru

Tampil sebagai urban super sport, New Yamaha R25 siap geber maksimal pasar sport model tanah air--

Pada sektor dapur pacu sendiri, new model Yamaha R25 kini telah mengadopsi mesin baru.

Untuk mesin baru pada Yamaha R25 berkapasitas 250CC 4 langkah, 8 valve DOHC-Fuel Injection, dan berpendingin cairan dengan teknologi berstandar Euro 5+. 

BACA JUGA:Honda CRV, Mobil SUV Hybrid Gagah dengan Kombinasi Sempurna Antara Teknologi Canggih dan Performa Tinggi

BACA JUGA:Tak Terima Kekalahan, Aksi Balap Liar di Palembang Berujung Tawuran

Mesin ini, mampu menghasilkan daya maksimum sebesar 26.4 kW/12.000 RPM dan torsi maksimum sebesar 22.6 Nm/10.000 RPM. 

Dengan spesifikasi teknologi Euro 5+, maka emisi gas buang pada Yamaha R25 terbaru pun memiliki kualitas pembakaran yang optimal dan mampu menghasilkan emisi yang rendah.

Meski sudah mengadopsi Euro 5+, namun performa mesin pada motor masih menyajikan sensasi berkendara yang powerful dalam berakselerasi. 

Selain itu, Yamaha R25 kini juga telah dilengkapi dengan Assist & Slipper Clutch yang membuat tuas kopling menjadi lebih ringan serta mencegah roda belakang agar tidak tergelincir atau selip khususnya saat menurunkan gigi secara ekstrem.

BACA JUGA:Yamaha Tenere 700 World Raid Hadir di Indonesia, Tangki 23 Liter dan Suspensi Canggih Jadi Andalan

BACA JUGA:Yamaha Cygnus Cryphus 2025:, Skutik Aerodinamis dengan Mesin BlueCore dan Teknologi VVA

Dengan desain dan performa Yamaha R25 makin terkini, motor Yamaha yang satu ini siap geber maksimal pasar sport model tanah air.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan