Spesifikasi Redmi 13 4G Dibekali Kamera Utama 108MP dan Layar AMOLED Tajam dengan Refresh Rate 120 Hz

--

OKINEWS - Xiaomi Redmi kembali optimis untuk segera meluncurkan Redmi 13 4G yang dirancang dengan kamera berkualitas dan layar AMOLED memukau dan siap bersaing! 

Belum lama ini, bocoran spesifikasi serta detail lain dari ponsel Redmi 13 4G mulai terungkap salah satunya dari 91Mobiles.

Ponsel anyar, Redmi 13 4G akan segera meluncur dengan spesifikasi yang siap bersaing dan tak kalah oke dari pendahulunya, yakni Redmi 12 dengan membawa peningkatan utama dari sektor kamera berkualitas tinggi.

Dari segi bodi, Redmi 13 memiliki desain yang mirip dengan Redmi 12, desain bodi minimalis dengan bezel ultra-tipis memberikan tampilan yang imersif dan modern.

BACA JUGA:Review Vivo Y27 5G: HP Mid-Range yang Aman dari Debu dan Percikan Air Berkat Sertifikasi IP54

BACA JUGA:Review Oppo A92: Dibekali Perfoma Mumpuni Berkat Chipset Qualcomm Snapdragon 665 Serta Desain Mewah Kekinian

Dari sisi prosesor, Redmi 13 ditenagai oleh Helio G88 atau Helio G91. Performanya mirip dengan Redmi 12 yang mampu menjalankan berbagai aplikasi sehari-hari dengan lancar.

Redmi 13 4G menawarkan layar AMOLED 6,67 inci dengan refresh rate 120 Hz. Ini memberikan tampilan yang halus dan responsif.

Dengan Layar AMOLED 6,67 inci serta refresh rate 120Hz dan kecerahan maksimal 1800 nit dapat memberikan pengalaman visual yang lebih baik dan responsif bagi para pengguna.

Redmi 13 4G memiliki sensor kamera 108MP, sehingga kualitas nya lebih meningkat dari 50MP pada Redmi 12.

BACA JUGA:Review Oppo A92: Dibekali Perfoma Mumpuni Berkat Chipset Qualcomm Snapdragon 665 Serta Desain Mewah Kekinian

BACA JUGA:OPPO A31: Ponsel Terjangkau dengan Kamera Unggulan dan Desain Elegan

Peningkatan dari sektor kamera ini membuat para pengguna Redmi 13 4G nantinya dapat mengambil foto dengan lebih banyak detail dan kualitas yang lebih baik, terutama di lingkungan terang.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan