Begini Spesifikasi Omoda E5 yang Laris Manis di GIIAS 2024, Laku Hingga 3000 Unit!
Laris manis hingga terjual 3000 unit di GIIAS 2024, Omoda E5 jadi andalan mobil listrik untuk sehari-hari. --
OKI NEWS – Laris manis hingga terjual 3000 unit di GIIAS 2024, Omoda E5 jadi andalan mobil listrik untuk sehari-hari.
Spesifikasi Omoda E5 bisa dibilang cukup mumpuni untuk dijadikan mobil harian lantaran memiliki jarak tempuh yang cukup jauh.
Dalam peluncurannya di GIIAS 2024 dikatakan jika Indonesia menjadi negara pertama yang menjual dan mengumumkan harganya di seluruh dunia.
Menurut Chery, Indonesia menjadi salah satu negara yang sangat penting dan potensial bagi bisnis mereka. Dan terbukti hingga saat ini terjual sebanyak 3000 unit.
BACA JUGA:Begini Spesifikasi Omoda E5 yang Laris Manis di GIIAS 2024, Laku Hingga 3000 Unit!
BACA JUGA:Stelato S9 Siap Saingan dengan Mercedes Benz S Class, Secanggih Apa Spesifikasinya?
Spesifikasi Omoda E5
Chery OMODA E5 dibekali pengisian daya wireless dengan kecepatan yang cukup tinggi lho. Fitur unggulan ini bahkan hanya butuh waktu 30 menit untuk mengisi daya baterai sampai menyentuh 50 persen nih.
Mobil ini memiliki desain yang modern dan futuristik dan tetap terkesan sporty. SUV listrik ini sendiri lahir dari DNA desain yang menjadi ciri khas OMODA 5 Family yang menggabungkan teknologi dan seni.
BACA JUGA:SUV Listrik Zeekr X OTW Mengaspal di Indonesia, Bakal Calon Mobil Listrik Mewah?
BACA JUGA:Resmi Hadir di Jajaran Entry Level, Cek Spesifikasi dan Penawaran Harga Vivo Y03 2024
Selain itu, di bagian badan ada lekukan aerodinamis yang tajam khas SUV crossover. Adanya X Future Technology Front Face, mobil listrik ini punya tampilan yang modern banget seperti kendaraan yang muncul dari masa depan
Mobil listrik dari Chery ini sudah dibekali dengan baterai berkapasitas 61 kWh dan motor listrik dengan daya 150 kW.