PALEMBANG, OKI NEWS,- Hari Raya Iduladha 10 Dzulhijjah yang dirayakan seluruh umat muslim dunia setiap tahunnya, identik dengan pemotongan hewan kurban kambing ataupun sapi yang memiliki bobot serta ukuran yang berbeda-beda.
Mungkin sebagian besar umat muslim masih banyak yang belum tahu, bobot atau berat dari seekor sapi bisa mendapatkan dagingnya berapa kilogram?
Sebenarnya, ada cara yang cukup unik untuk mengetahui berat daging keseluruhan untuk seekor sapi pada saat penyembelihan kurban tanpa harus ditimbang secara manual.
Nah, bagi yang masih merasa bingung dan penasaran dan penasaran cara mengetahui berat daging sapi kurban keseluruhan simak penjelasannya dalam artikel berikut yang dirangkum dari berbagai sumber informasi, Rabu 19 Juni 2024.
Sebagaimana umumnya, orang yang berkurban cenderung akan menyerahkannya langsung pada panitia masjid yang memang bertugas untuk memotong dan membagikan daging kepada orang-orang yang berhak.
Nah, salah satu hal penting yang wajib diperhatikan oleh para panitia masjid adalah menghitung dan membagikan daging kurban agar nantinya sesuai dengan jumlah penerima yang sudah ditentukan.
Lantas, bagaimana menghitung 1 ekor sapi berapa kg daging?
Cara pertama seperti dikutip dari laman Dinas Pertahanan dan Pangan Kabupaten Demak, satu ekor sapi yang memiliki bobot hidup biasanya akan didapat berat karkasnya sekitar 50% atau sekitar 125 kg.
Sedangkan untuk berat dagingnya sendiri adalah 70% dari berat karkas, yakni sekitar 122,5 kg.
Artinya, untuk hewan kurban sapi yang berat hidupnya sekitar 350 kg, jumlah daging yang diperoleh hanya 122,5 kg saja.
Selain daging, terdapat berat jeroan sekitar 10% dari berat karkas, yakni sekitar 17,5 kg.
Kemudian untuk berat kaki rata-rata untuk satu kaki punya berat 4,5 kg dan kepala punya berat sekitar 14,5 kg. Lalu untuk bagian ekor beratnya sekitar 2,45 kg.
Jadi, total dari satu ekor sapi dengan berat 350 kg akan menghasilkan daging beserta jeroannya sebesar 161,45 kg.
Jumlah berat itulah yang kemudian bisa dibagikan ke mustahik. Dengan mengetahui perhitungan ini, maka panitia bisa menyesuaikan jumlah hewan kurban yang disiapkan dengan jumlah mustahik yang nantinya akan mendapatkan daging kurban tersebut.
Agar proses pembagian lebih mudah, biasanya penerima akan mendapatkan kupon untuk ditukarkan dengan daging kurban.