Sebut Bukan Milik Gibran, Menkominfo Segera Bongkar Pemilik Akun Fufufafa

Minggu 15 Sep 2024 - 23:26 WIB
Reporter : Ardi
Editor : Ardi

"Lha mbuh, takono sing duwe akun, kok aku (Enggak tahu, tanyakan saja ke pemilik akun, kenapa ke saya?)" ujar Gibran singkat saat ditemui usai blusukan di Kelurahan Sondakan, Kecamatan Laweyan, Solo, Selasa 10 September 2024 lalu.

BACA JUGA:Pemkab Ogan Ilir Pulangkan 6 Remaja Korban TPPO di Kamboja, Orang Tua Sempat Ngadu ke Jokowi Hingga Prabowo

BACA JUGA:Pencuri Sepeda Motor di Ogan Ilir Tewas di Amuk Massa Usai Aksinya Kepergok Pemiliknya

Ketika didesak lebih lanjut mengenai akun tersebut, Gibran memilih tidak memberikan komentar tambahan dan langsung berpamitan kepada warga serta awak media. Ia segera meninggalkan lokasi dengan mobilnya.

Beberapa netizen turut menyebarkan tangkapan layar dari sejumlah unggahan akun fufufafa yang diduga milik Gibran.

Salah satu postingan akun tersebut pada 17 September 2017 mengkritik Prabowo dengan kalimat, "Kasihan capres yang anaknya fashion designer ****."

Unggahan lainnya pada 19 Juni 2018 berbunyi, "Istri cerai anak ****, trus mau Lebaran sama siapa?"

BACA JUGA:MTQN ke-30 di Kaltim Ditutup, Alhamdulillah Sumsel Tembus Lima Besar Nasional, Ini Daftar Juaranya

BACA JUGA:Polres Ogan Ilir Periksa Sejumlah Saksi, Buntut Tewasnya Pelaku Curanmor di Desa Tambangan Rambang

Warganet menduga bahwa akun tersebut milik Gibran setelah menemukan sebuah unggahan akun fufufafa yang menyebut akun Twitter miliknya adalah @rkgbrn.

Akun Twitter tersebut pernah mendapatkan mention dari akun @kaesangp milik Kaesang Pangarep, adik Gibran, pada 24 Juni 2012. Namun, cuitan tersebut telah dihapus.

Kategori :