KPU OKI Mulai Distribusikan Logistik Pemilu ke Wilayah Terjauh Berbasis Perairan

Rabu 20 Nov 2024 - 20:20 WIB
Reporter : Ardi
Editor : Ardi

OKI NEWS - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) memulai distribusi logistik pemilu pada Rabu, 20 November 2024.

Empat kecamatan terjauh yang berbasis perairan menjadi prioritas dalam proses pengiriman ini, yakni Kecamatan Air Sugihan, Cengal, Sungai Menang, dan Tulung Selapan.

Wilayah-wilayah ini dikenal memiliki akses transportasi yang terbatas dan jarak yang cukup jauh dari pusat kota.

Ketua KPU Kabupaten OKI, Muhammad Irsan, menyampaikan bahwa distribusi lebih awal dilakukan untuk memastikan seluruh logistik tiba tepat waktu sebelum pelaksanaan Pilkada serentak pada 27 November 2024.

BACA JUGA:KPU OKI Pastikan Kekurangan Surat Suara Pilkada Tercukupi, Siap Distribusi Logistik Pemilu

BACA JUGA:Targetkan Selesai Besok, KPU OKI Percepat Proses Pelipatan Surat Suara!

Proses pengiriman logistik dimulai dari gudang KPU di Kayuagung. Berbagai perlengkapan, termasuk kotak suara, surat suara, dan alat kelengkapan lainnya, diangkut menggunakan truk.

Untuk menjamin keamanan, pendistribusian ini mendapat pengawalan ketat dari Polres OKI.

“Alhamdulillah, hari ini pendistribusian logistik pemilu telah dimulai. Dengan pengawalan polisi, kami memastikan logistik tiba di tujuan dengan aman dan tepat waktu,” ujar Irsan.

Kecamatan-kecamatan yang menjadi prioritas ini menghadapi tantangan besar dalam hal infrastruktur dan cuaca. Beberapa ruas jalan menuju kecamatan tersebut mengalami kerusakan parah, sementara sebagian besar desa hanya dapat diakses melalui jalur air.

BACA JUGA:Pastikan Kelancaran Pilkada Serentak 2024, KPU OKI Gelar Simulasi Pencoblosan dan Perhitungan Suara

BACA JUGA:Logistik Pilkada OKI Mulai Didistribusikan 20 November, KPU Pastikan Tepat Waktu

“Kondisi jalan yang rusak menjadi kendala utama, terutama saat distribusi dari kecamatan ke desa-desa. Banyak desa yang hanya bisa dijangkau dengan perahu atau spedboat,” jelas Irsan.

Untuk Kecamatan Air Sugihan, logistik diangkut melalui kapal besar dari dermaga BKB Palembang.

Sementara itu, Kecamatan Sungai Menang menggunakan jalur darat menuju arah Mesuji, Lampung, sebelum melanjutkan perjalanan dengan klotok, kapal tradisional khas daerah perairan.

Kategori :