BANYUASIN, OKINEWS- Kabar baik untuk warga Kecamatan Banyuasin III (Sungsang), Kabupaten Banyuasin.
Jalan poros wilayah tersebut rusak parah dan yang selama ini seolah tidak diperhatikan mendapat atensi khusus dari Penjabat Bupati Banyuasin, Hani Syopiar Rustam.
''Saya perintahkan segera perbaiki jalan tersebut. Kepada OPD terkait segeralah lakukan jalan poros di wilayah tersebut atau Sungsang. Sehingga masyarakat lebihmereka nyaman dan tenang, ekonomi pun berjalan lancar,'' kata Pj Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam, Senin 6 Mei 2024.
Menurut Pj Bupati Banyuasin itu, kondisi alan poros Sungsang betul-betul memprihatinkan. Tampak jalan tersebut berlubang besar, jebol, patah, hingga berlubang, sehingga membahayakan keselamatan pengguna jalan.
BACA JUGA:Patroli Dialogis ke Sungai Sodong, Kapolres OKI: Tidak Boleh Lagi Terjadi Konflik Sosial
"Jalan ini merupakan akses utama bagi masyarakat untuk melakukan aktivitas sehari-hari, seperti ke sekolah, ke pasar, dan ke tempat kerja. Oleh karena itu, harus segera diperbaiki," jelas Hani Syopiar Rustam.
Masyarakat Sungsang menyambut baik instruksi dari Penjabat Bupati Banyuasin ini. Mereka berharap perbaikan jalan dapat segera dilakukan agar aktivitas mereka tidak terhambat.
Perbaikan jalan poros Sungsang diharapkan dapat segera menyelesaikan permasalahan transportasi di wilayah tersebut dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Hal ini dilakukan setelah PJ Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam meninjau secara langsung Jalan Poros dari Sungsang I hingga ke Sungsang IV, Minggu 5 Mei 2024.
BACA JUGA:Panen Raya Padi Muara Enim, Pj Bupati Yakin Swasembada Pangan Tercapai
Sementara itu Camat Banyuasin II Riduan bergerak cepat berkordinasi dengan OPD terkait. Menurut Camat Banyuasin II, kondisi jalan poros Sungsang sangat membahayakan pengendara yang melintas.
"Iya benar sudah ditinjau pak PJ Bupati, dengan kondisi real jalan rusak tepatnya di lorong Very 12,3 meter," kata Riduan, Camat Banyuasin II.
Kemudian juga di sepanjang jalan mayoritas mengalami kerusakan seperti berlubang, sehingga akan diperbaiki. "tapi masih menghitung anggarannya," ucapnya.
Kepala Dinas PU PR Banyuasin, Ir. Apriansyah juga mengatakan kalau pihaknya akan melakukan survei terlebih dahulu panjang kerusakan jalan poros sungsang itu.
BACA JUGA:Perkenalkan Kopi Asli Bumi Sriwijaya, Pj Gubernur Agus Fatoni Bakal Luncurkan Merek 'Kopi Sumsel'