Cara Menghilangkan Bruntusan Parah di Wajah dengan Bahan Alami yang Ampuh!
Cara Menghilangkan Bruntusan di Wajah --
Tomat mengandung tinggi antioksidan dan vitamin A serta C yang dapat menunjang kesehatan kulit wajah. Buah ini juga mengandung likopen yang dapat membantu memperbaiki tekstur kulit akibat bruntusan.
Selain itu, penelitian berjudul The relationship of diet and acne yang terbit pada Dermato-Endocrinology menemukan, vitamin A berperan penting dalam kesehatan kulit.
Studi juga menyebutkan, pola makan sehat dengan mengonsumsi makanan tinggi vitamin A memengaruhi perkembangan jerawat. Penyerapan nutrisi tersebut bisa mengatasi gejala sekaligus mencegah perburukannya.
BACA JUGA:10 Aktivitas Pagi yang Harus Anda Coba: Rahasia Kesehatan dan Umur Panjang
Begini cara menggunakannya:
• Hancurkan satu buah tomat.
• Aplikasikan pada kulit wajah dan diamkan selama 15 menit.
• Bilas dengan air bersih.
BACA JUGA:Doa Pagi Penggugur Dosa: Ibadah Penting untuk Melebur Dosa dan Memulai Hari dengan Penuh Berkah!
• Lakukan cara ini selama kurang lebih 15 hari untuk melihat hasilnya.
8. Teh hijau
Teh hijau mengandung konsentrasi tinggi antioksidan polifenol yang disebut katekin. Antioksidan membantu tubuh memecah bahan kimia dan produk limbah yang dapat merusak sel-sel sehat pada kulit.
Teh hijau juga mengandung senyawa yang dapat membantu mengurangi produksi sebum kulit, membunuh bakteri penyebab jerawat, dan mengurangi peradangan.