Harga Terbaru BMW X4 dan Spesifikasi Lengkap Kapasitas Bagasinya: Masih Jadi Pilihan SUV Mewah di Indonesia.

Harga Terbaru BMW X4 --
OKI NEWS - BMW X4 tetap menjadi pilihan utama bagi para pecinta SUV mewah di Indonesia. Dengan desain yang elegan dan fitur-fitur canggih, BMW X4 terus menarik perhatian di pasar otomotif.
Dengan desain yang elegan dan fitur-fitur canggih, BMW X4 terus menarik perhatian di pasar otomotif Indonesia tahun 2025.
BMW X4 2025 hadir dengan mesin bensin 4-silinder berkapasitas 1998cc yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 252 hp dan torsi maksimum 350 Nm.
Dilengkapi dengan transmisi otomatis 8-percepatan, mobil ini menawarkan pengalaman berkendara yang nyaman dan responsif.
BACA JUGA:Masih Jadi Pramdona di Tahun Ini! Spesifikasi BMW X4 Lengkap dengan Harga Terbarunya
BACA JUGA:Masih Jadi Pramdona di Tahun Ini! Spesifikasi BMW X4 Lengkap dengan Harga Terbarunya
Spesifikasi BMW X4
BMW X4--
Untuk spesifikasi dari mobil BMW X4 memiliki dimensi panjang 4.752 mm, lebar 19.18 mm dan tinggi 1.662 mm dengan jarak sumbu roda sebesar 2.864 mm. BMW masih mempertahankan kidney grille di bagian depan mobil namun dibuat dengan bentuk yang sedikit lebih besar untuk mempertajam kesan agresifnya.
Lampu depan mobil ini menggunakan BMW Adaptive LED Headlight yang dikombinasikan dengan BMW Selective Beam sehingga mampu memberikan pencahayaan sesuai kondisi jalan, khususnya kondisi jalan yang gelap.
BACA JUGA:Rincian Pajak Honda Vario 125 Terbaru: Harga Terjangkau dan Beban Pajak Rendah
BACA JUGA:Harga Terbaru Ninja ZX25R 2025: Pilihan Motor Sport dengan Harga Kompetitif
Sedangkan lampu bagian belakang masih menggunakan lampu LED kombinasi yang didesain tailight berbentuk lebih pipih. Disematkan juga panel diffuser untuk melapisi warna frozen grey di antara dua knalpot.
Bagian bumper depan bagian bawah mobil X4 terbagi menjadi tiga bagian yakni bagian central air inlets berbentuk trapezoidal, bagian kiri dan kanan menggunakan external air inlets yang dikawinkan dengan lampu kabut LED segaris horizontal.