Bupati OKI Hadiri Peringatan Nuzulul Qur’an dan Santunan Anak Yatim di Masjid Agung Sholihin

Peringati Nuzulul Qur’an, Bupati Muchendi Ajak Masyarakat Tingkatkan Kepedulian Sosial.--

"Kita tidak hanya membaca, tapi juga harus memasukkan ajaran Al-Qur’an ke dalam hati dan menerapkannya dalam tindakan kita. Dengan begitu, ajaran Islam benar-benar menjadi pedoman hidup kita," tegasnya.

Dalam kesempatan itu, Bupati Muchendi juga menekankan pentingnya pendidikan bagi anak-anak sebagai generasi penerus bangsa. Ia berharap anak-anak yatim yang menerima santunan bisa tumbuh menjadi individu berakhlak baik dan berkontribusi bagi masyarakat.

BACA JUGA:Viral di Medsos! Warga Desa Lingkis OKI Kesetrum di Jembatan dan Tercebur ke Sungai

BACA JUGA:Bupati OKI Serahkan Bantuan Alsintan, Dorong Petani Lebih Mandiri

"Mereka adalah masa depan kita. Mari kita bimbing dan didik agar menjadi penerus yang lebih baik," ujarnya.

Acara ini diakhiri dengan doa bersama. Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian, diharapkan kegiatan serupa terus berlanjut dan semakin banyak orang yang tergerak untuk membantu sesama.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan