Lepas Keberangkatan Kloter 16, Seluruh Jemaah Gelombang 1 Sudah di Mekkah

Kloter 16 PLM Berangkat Seluruh Jemaah Gelombang 1 Sudah Di Mekkah--

PALEMBANG, OKI NEWS – Sebanyak 447 jemaah haji Kloter 16 Embarkasi Palembang asal Banyuasin, OKI, dan Palembang berangkat meninggalkan Bandara Sultan Mahmud Baharudin II Palembang menuju Jeddah, Arab Saudi Sabtu 1 Juni 2024 pagi.

Saat ini total jemaah haji yang sudah berangkat melalui Embarkasi Palembang berjumlah 7.165 jemaah.

Kepala Bidang (Kabid) Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kanwil Kemenag Sumsel Armet Dachil memaparkan. 

Tahun ini embarkasi Palembang sudah memberangkatkan 8.506 jemaah yang tergabung dalam 19 kelompok terbang. 

BACA JUGA:Diduga Oknum Kades di Ogan Ilir Ketahuan 'Ena-Ena' Dengan Selingkuhan Digrebek Warga, Ini Tampangnya!

BACA JUGA:BREAKING NEWS! Oknum Kades di Ogan Ilir Digerebek Massa Sedang Selingkuh dengan Janda

Hingga kloter 16 yang berangkat pagi ini, sudah 7.165 jemaah yang berangkat dengan rinciannya, 5.976 asal Sumsel, 1.109 dari Bangka Belitung, dan 80 petugas kloter.

“Sehingga embarkasi Palembang tinggal memberangkatkan tiga kloter lagi. Pemberangkatan terakhir adalah pada 04 Juni 2024,” kata Armet Dachil saat melepas keberangkatan jemaah kloter 16.

Armet Dachil menyampaikan rasa syukur karena hingga hari ini jemaah embarkasi Palembang tidak mendapatkan kendala selama proses pemberangkatan. 

“Alhamdulillah hingga saat ini tidak ada kendala berarti dalam proses pemberangkatan jemaah, termasuk keterlambatan jadwal keberangkatan,” ucap Armet Dacil di asrama haji Palembang.  

BACA JUGA:7 Tips Lolos KUR BRI 2024, Pelaku UMKM Wajib Tahu, Jangan Ulangi Kesalahan Ini!

BACA JUGA:Dalami Penyidikan Baru Kasus Korupsi PTSL BPN Kota Palembang Tahun 2019, 4 Saksi Diperiksa Kejari


Sebanyak 447 jemaah haji Kloter 16 Embarkasi Palembang meninggalkan Bandara Sultan Mahmud Baharudin II Palembang menuju Jeddah--

Terkait kondisi jemaah di Arab Saudi, Armet menjelaskan bahwa jemaah yang berangkat di gelombang satu, yakni kloter 1 sampai kloter 9, semuanya sudah berada di Mekkah dan melaksanakan umrah wajib. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan