PT SGN Pabrik Gula Cintamanis Ogan Ilir Bakal Lakukan Giling Tebu Dimulai 8 Juni 2024 Mendatang, Ini Targetnya

Penekanan sirine sebagai tanda resmi dimulainya penggilingan tebu oleh PT SGN Pabrik Gula Cintamanis Ogan Ilir. --

OGAN ILIR, OKINEWS - Buka giling tahun 2024 yang dilakukan Pabrik Gula Cintamanis PT Sinergi Gula Nusantara, ditandai dengan prosesi manten tebu. 

Selain prosesi arak-arakan manten tebu, buka giling PT SGN Pabrik Gula Cintamanis juga ditandai dengan penekanan sirine oleh pejabat PT SGN dan Pemkab Ogan Ilir. 

Direktur Operasional PT SGN Pabrik Gula Cintamanis, Dodik Ristiawan mengungkapkan, tahun ini PT SGN Pabrik Gula Cintamanis menargetkan 45.000 ton.

Menurutnya, dalam swasembada gula di Indonesia, ada 16 pabrik gula yang sudah proses giling, sedangkan untuk PT SGN ada tiga pabrik gula.

"Yaitu di Jember, Madiun dan Ogan Ilir ini," ujarnya, usai acara peresmian buka giling di Pabrik Gula Cintamanis Desa Ketiau Kecamatan Lubuk Keliat Kabupaten Ogan Ilir

BACA JUGA:Kapolres Pimpin PJU Polres Ogan Ilir Ikuti Upacara Pemberian Penghargaan PIN Emas oleh Kapolda Sumsel

BACA JUGA:Pembobol Kosan Mahasiswa Unsri di Indralaya Diamankan Satreskrim Polres Ogan Ilir

Terkait Pabrik Gula Bunga Mayang, berdasarkan planning direncanakan 3 juta ton. Berdasarkan hasil tes capaian 99 persen, tetapi ini bentuk harmonisasi dan sinergitas bahwa antara onform dan autform memang harus punya harmonisasi.

"Tentunya hubungan baik dengan petani Bunga Mayang yang cukup banyak, kami akan melakukan start buka giling pada 8 Juni, mohon doa restunya semoga proses giling berjalan dengan baik dan lancar," kata dia.

Diterangkannya, sejak Oktober tahun 2021 PTPN Group telah melaksanakan skin off, salah satunya penggabungan seluruh Pabrik Gula.

Pada awalnya di bawah PTPN, menjadi satu identitas yang dibentuk menjadi PT SGN salah satunya di Pabrik Gula Cintamanis ini.

"Proses transisi dan penggabungannya tentu saja sampai hari ini masih dalam tahap penyempurnaan, kebunnya untuk Cintamanis ini HGU-nya masih dikelola oleh PTPN Pusat," terangnya.

BACA JUGA:Bupati Ogan Ilir Sambut Baik Kehadiran Bens Billiard, Harapkan Muncul Talenta Handal di Ajang Nasional

BACA JUGA:Wakapolres Pimpin PJU Polres Ogan Ilir, Hadiri Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Lewat Vidcon

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan