Diduga Supir Ngantuk, Sigra Hantam Fuso di Jalintim Palembang-Betung, Begini Nasib Penumpang

Selasa 30 Apr 2024 - 16:42 WIB
Reporter : Ardi
Editor : Zerie

OKI NEWS - Sebuah minibus mengalami insiden setelah bertabrakan dengan truk Fuso di Jalintim Palembang-Betung pada hari Selasa, 30 April 2024.

Mobil Sigra dengan nomor polisi BK 1882 YAD mengalami kerusakan parah di bagian depan setelah menabrak truk Fuso dengan nomor polisi BK 8403 GD di Jalintim Palembang-Betung, tepatnya di KM 42, Kelurahan Kayu Are Kuning, Kecamatan Banyuasin III, Banyuasin.

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, namun supir Sigra dan penumpangnya mengalami luka-luka akibat kejadian tersebut.

Insiden ini dimulai ketika mobil Sigra BK 1882 YAD yang dikemudikan oleh Yanto dari arah Palembang menuju arah Jambi dengan kecepatan moderat.

BACA JUGA:Hari Pertama! Orang Tua Rela ’Ikut’ Tes UTBK-SNBT Unsri Tahun 2024

Diduga karena kelelahan setelah melakukan perjalanan panjang dari Pulau Jawa, supir Sigra kehilangan konsentrasi saat mengemudi.

Akibatnya, mobil Sigra mulai oleng dan mengambil jalur yang berlawanan.

Pada saat yang sama, dari arah berlawanan datang truk Fuso, dan supirnya yang identitasnya belum diketahui sempat melambat karena melihat mobil Sigra oleng.

Namun, kecelakaan tidak bisa dihindari lagi, karena jarak antara kedua kendaraan sudah sangat dekat sehingga mobil Sigra menabrak bagian ban depan sebelah kanan truk Fuso.

BACA JUGA:Poco X6 Pro 5G Turun Harga, Performa Tinggi dengan Chipset Mumpuni

Truk Fuso sendiri hanya alami lecet bagian depan, sedangkan Sigra alami ringsek berat dari bagian depan kanan sampai ke belakang.

Anggota Satlantas Polres Banyuasin yang mendapatkan informasi itu langsung mengatur arus lalu lintas, agar tidak terjadi kemacetan panjang.

”Tidak ada korban jiwa, hanya saja supir Sigra luka ringan,”kata Yadi warga sekitar. Informasinya supir Sigra mengantuk, sehingga nabrak truk dari arah berlawanan.

Kejadian serupa dialami sebuah truk bermuatan kayu balok mengalami kecelakaan di Jalan Lintas Timur (Jalintim), Palembang-Betung tepatnya di KM 32 Desa Pulau Harapan, Kecamatan Sembawa Banyuasin, Kamis 25 Mei 2023 sekitar pukul 06.00 WIB. 

BACA JUGA:7 Cara Mengatasi Stres Ala dr Zaidul Akbar

Kategori :