KPU Tetapkan Nomor Urut Paslon Bupati-Wakil Bupati OKI, Ini Urutannya

KPU OKI Tetapkan Nomor Urut Paslon Bupati: Djakfar Shodiq-Abdiyanto Nomor 1, Muchendi Mahrazeki-Supriyanto Nomor 2.--

“Kami mengimbau semua pihak untuk mematuhi aturan kampanye yang telah ditetapkan, termasuk mengenai kampanye terbuka dan kegiatan lainnya,” tambahnya.

Irsan juga berpesan kepada masyarakat agar menjadi pemilih yang cerdas dan tidak mudah terpengaruh oleh janji-janji yang tidak realistis. “Pilihlah sesuai dengan hati nurani, bukan karena bujuk rayu atau janji-janji manis,” tegasnya.

BACA JUGA:HBA dan HENNY Kembali Serahkan Berkas Pendaftaran untuk Pilkada 2024 ke KPU Empat Lawang

BACA JUGA:Pilkada 2024, KPU OKI Butuh 8.736 Petugas KPPS, Pendaftaran Dibuka Mulai 17 September

Selama acara berlangsung, pendukung dari masing-masing Paslon sudah memadati posko mereka masing-masing sejak pagi dan kemudian mengantarkan Paslon ke kantor KPU Kabupaten OKI.

Suasana berlangsung meriah hingga pengundian nomor urut selesai dilakukan dan diumumkan kepada publik.

Dengan selesainya pengundian nomor urut ini, seluruh masyarakat OKI kini bersiap menyambut masa kampanye dan berpartisipasi dalam Pilkada yang diharapkan berlangsung aman, damai, dan demokratis.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan