Susu dan Obat, Benarkah Berbahaya Jika Dikonsumsi Bersamaan? Ini Faktanya

Minum susu setelah minum obat berbahaya atau aman--

OKI NEWS – Susu dan obat seringkali menjadi hal yang dipercaya masyarakat luas dinilai tidak bisa dikonsumsi secara bersamaan, lantas apakah kepercayaan yang menjamur ini benar atau sebaliknya? Ini penjelasannya.

Ternyata, bahaya atau tidaknya minum susu setelah minum obat tergantung pada jenis obatnya.

Secara umum, aman untuk minum susu setelah minum obat karena dapat membantu penyerapan obat dan mengurangi efek samping pencernaan, seperti mual, muntah, dan nyeri perut. 

Hal ini karena susu mengandung protein yang dapat melapisi perut dan melindungi dari iritasi akibat obat.


Jarak waktu minum susu dan obat-ilustrasi-

BACA JUGA:6 Rekomendasi Obat Pegal Linu yang Tersedia di Apotek! Paling Ampuh dan Solusi Wajib Para Remaja Jompo!

BACA JUGA:Jalan Kaki vs Lari, Mana yang Lebih Banyak Bakar Lemak? Ini Penjelasannya

Namun, ada beberapa jenis obat yang sebaiknya tidak diminum bersamaan dengan susu. 

Salah satunya ada antibiotik, kalsium dalam susu dapat mengikat antibiotik, sehingga obat tidak dapat diserap dengan baik oleh tubuh. 

Hal ini dapat menyebabkan infeksi tidak sembuh dengan sempurna, bahkan bisa menjadi lebih parah.

Sebaiknya tunggu sekitar 2 jam setelah minum antibiotik sebelum minum susu.

BACA JUGA:Mitos atau Fakta Air Lemon Bisa Turunkan Berat Badan? Ini Penjelasannya

BACA JUGA:Benarkah Kurang Minum Air Putih Menyebabkan Batu Ginjal? Cari Tahu Faktanya di Sini!

Selanjutnya ada Bisfosfonat yang digunakan untuk mengobati osteoporosis. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan