Ini Tanda Asam Lambung Naik Saat Puasa, Begini Langkah Awal Mengatasinya

Mengenali apa itu asam lambung naik saat puasa serta gejala dan cara mengatasinya--
OKI NEWS - Kenali dulu ini tanda asam lambung naik saat puasa, begini cara mengatasinya.
Bulan Ramadan merupakan momen yang dinanti umat Muslim di seluruh dunia.
Selain sebagai ibadah, puasa juga memberikan manfaat kesehatan, seperti detoksifikasi tubuh dan meningkatkan sensitivitas insulin.
Namun, bagi sebagian orang, terutama penderita asam lambung, puasa bisa menjadi tantangan tersendiri.
BACA JUGA:Mulai Hidup Sehat! Kenali Bahaya dan Ciri-ciri Makanan Berformalin Bagi Kesehatan
BACA JUGA:Tips Mencegah Maag Kambuh Saat Puasa agar Ramadan Lancar
Perubahan pola makan dan jam makan dapat memicu naiknya asam lambung.
Naiknya asam lambung saat puasa ditandai dengan beberapa gejala, antara lain sebagai berikut.
- Nyeri ulu hati : Sensasi terbakar atau nyeri di dada bagian tengah, yang bisa menjalar ke leher atau tenggorokan
- Regurgitasi: Asam lambung naik ke kerongkongan, menyebabkan rasa asam atau pahit di mulut
BACA JUGA:4 Manfaat Puasa Ramadan untuk Mental, Nomor 1 Jadi Kunci Utama Kesehatan
BACA JUGA:Tips Puasa Produktif dan Sehat di Bulan Ramadan, Tidur Cukup Jadi Kunci?
- Mual dan muntah: Rasa tidak nyaman di perut yang bisa disertai muntah
- Kembung: Perut terasa penuh dan tidak nyaman